Total Pageviews
Thursday, September 30, 2010
Manajemen Umum
Holla! This is my first post. Di posting pertama ini saya akan membahas hal mengenai manajemen umum (re: tuntutan tugas). Okay, now lets straight on the point. Manajemen adalah suatu proses perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, dan pengendalian upaya yang ada pada organisasi untuk mencapai tujuan. Manajemen memiliki lima fungsi yaitu : 1) Perencanaan (planning) dilakukan untuk menentukan tujuan perusahaan secara keseluruhan dan cara terbaik untuk memenuhi tujuan itu. 2) Pengorganisasian (organizing) bertujuan membagi suatu kegiatan besar menjadi kegiatan-kegiatan yang lebih kecil dan juga mempermudah manajer dalam melakukan pengawasan dan menentukan orang yang dibutuhkan untuk melaksanakan seluruh tugas yang telah dibagikan tersebut. 3) Staffing (penyusunan personalia) yaitu penyusunan personalia sejak dari penarikan tenaga kerja baru. 4) Leading yaitu pekerjaan manajer untuk meminta orang lain agar bertindak sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. 5) Controlling (pengawasan) yaitu penemuan dan penerapan cara dan peralatan untuk menjamin bahwa rencana telah dilaksanakan sesuai dengan tujuan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment